Minggu, 23 Agustus 2015
EKSPERIMEN SIFAT
KOLIGATIF DENGAN MODIFIKASI
Dirancang oleh:
Elizabeth
Tjahjadarmawan, S.Si, M.Pd
Guru Kimia di
SMA Xaverius 1 JAMBI
Diupload tanggal
23 Agustus 2015.
Salam Kimia,
Kimia
adalah bagian dari ilmu sains dasar yang mudah diterapkan dan dibuktikan
konsep-konsepnya. Setelah Anda
mempelajari sifat koligatif larutan marilah kita buktikan bagaimana sifat
koligatif larutan (dalam hal ini adalah titik beku larutan) dapat digunakan
untuk menentukan kemurnian suatu zat yang ada di sekitar kita. Pada praktikum kali ini digunakan urea.
Anda
diajak untuk berpikir tingkat tinggi (Higher
Order Thinking Skill) dalam hal ini Anda akan akan menganalisis,
mensintesis (merancang percobaan), dan mengevaluasi hasil praktikum Anda dalam
suatu kolaborasi kelompok sehingga soft
skill Anda yaitu kemampuan kerjasama, berdiskusi, berpikir kritis,
mengeluarkan ide, keterampilan berbicara (mempresentasikan hasil kerja), serta
kemampuan menulis Anda akan dilatih.
Pada
kali ini kelas 12 IPA 3 akan
mendapatkan topik praktikum berikut:
EKSPERIMEN KIMIA KELAS 12 IPA 3,
TAHUN AJARAN 2015-2016.
JUDUL:
Sifat
Koligatif: Titik beku larutan urea dan
Kemurnian Urea
TUJUAN:
Menentukan
titik beku larutan urea dan Kemurnian Urea
PRINSIP (TEORI DASAR):
Larutan
dibandingkan pelarut murninya (dalam hal ini adalah air) memiliki lebih banyak
zat terlarut yang akan memengaruhi kekuatan gaya interaksi molekulnya terhadap
perubahan wujud zat baik menguap, mendidih, maupun membeku. Dengan demikian terjadi perubahan titik didih
dan titik beku larutan tersebut dibandingkan titik didih atau titik beku
pelarut murninya. Titik beku larutan
yang diuji dapat dibandingkan terhadap larutan murninya sehingga dapat
ditentukan kemurnian suatu larutan tsb.
ALAT DAN BAHAN yang harus dibawa: (urea
sudah tersedia di labor)
1.
Label
2.
Tissue
dan serbet (lap)
3.
10
gelas plastik bekas air mineral
4.
Es
batu 2 kg
5.
Garam
dapur 1 bungkus besar
6.
Satu
buah baskom plastik besar, diameter sekitar 20-30 cm
7.
5
Sendok teh
8.
AIR
AQUA 1 botol kecil (330 ml)
9.
Kamera
pada Hp
10.
Laptop
connected
internet
(untuk mengirim data hasil praktikum segera setelah praktikum selesai).
METODE
Rancanglah cara kerja untuk melakukan eksperimen ini. Yang
akan Anda ukur adalah:
titik beku air dibandingkan titk beku larutan dari 3
jenis urea yang tersedia di atas meja praktikum Anda.
(Garam dapur digunakan sebagai bahan yang membantu
menjaga es batu tetap dingin)
Jadi rancang cara kerjanya (per kelompok) sehingga Anda
bisa menentukan perbedaan titik beku air vs titik beku larutan Urea sekaligus menentukan
kemurnian urea sesuai TUJUAN percobaan ini.
PERSIAPAN KELOMPOK:
Tulis
cara kerja Anda dan kirim dengan menulis:
12 IPA 3 – No. absen ketua kelompok
Paling
lambat hari Selasa, 25 Agustus 2015
pukul 16.00 WIB untuk diberi saran dan masukan oleh guru. Pada kolom chat box, Anda boleh bertanya kepada guru jika ada hal yang
kurang jelas.
LAPORAN HASIL EKSPERIMEN
Setelah
praktikum selesai,
foto atau lakukan screen
shot pada data hasil eksperimen terlebih dahulu, simpan dalam format JPG
atau PNG dan kirim ke blog kimia www.catatangurukimia.blogspot.com
pada kolom CHAT BOX pada Rabu 26 Agt 2015 (deadline pukul 10.00 WIB).
dengan format berikut:
Kelas 12 IPA 3.
Tulis No Absen: ..........., ..........., ..........., .........., .............
No
|
Zat yang diuji
|
Waktu
larutan mulai mengkristal (menit)
|
Titik beku
Larutan urea (oC)
|
∆T beku
(oC)
|
1
|
Air mineral
|
|||
2
|
Urea kode A
|
|||
3
|
Urea
kode B
|
|||
4
|
Urea
kode C
|
|||
Selanjutnya laporan lengkap ditulis pada file MS
Word (per kelompok) dan dikirimkan ke email:
Deadline: Kamis, 27 Agustus 2015 pukul 00.00 WIB.
Format laporan sbb:
ü JUDUL EKSPERIMEN
ü TUJUAN
ü PRINSIP (TEORI DASAR)
ü ALAT DAN BAHAN (SERTAKAN FOTO)
ü METODE (SERTAKAN FOTO)
ü HASIL PENGAMATAN (Datanya tulis berupa Tabel dan
Grafik)
SERTAKAN FOTO SAAT LARUTAN UREA MULAI
MENGKRISTAL)
ü DISKUSI DAN PEMBAHASAN
diskusikan hal berikut:
1.
Cari titik beku urea murni
2. Komposisi
zat-zat yang terdapat dalam dalam urea (lihat dari references)
3.
Mengapa
urea larut dalam air
4.
Gaya
interaksi molekul apa saja yang terdapat dalam urea.
5.
Bagaimana
titik beku larutan urea dibandingkan titik beku air murni. Jelaskan mengapa
berbeda.
6.
Bagaimana
tingkat kemurnian urea yang Anda ukur titik bekunya.
7.
Bahas
khusus pada data yang menurut Anda “ menarik”
untuk didiskusikan.
ü KESIMPULAN
(Tulis bagaimana hubungan titik beku larutan
urea terhadap kemurnian urea)
ü SARAN
(Jika ada, sarankan sesuatu terkait
hasil percobaan Anda, metode, sesuai tujuan eksperimen)
ü DAFTAR PUSTAKA
(minimal 2 buah)
KETENTUAN PENULISAN:
Jenis huruf: TNR, ukuran 12 pt
Spasi: 1,5
Page layout: Portrait, Paper: A4.
Margin:
Atas: 3
Bawah: 3
Kanan: 3
Kiri: 4
Beri
no.halaman pada bagian tengah bawah.
Pengerja;an
di luar ketentuan tidak akan diberi nilai. Mohon diperhatikan.
Terima
kasih.
Related Posts :
- Back to Home »
- Praktikum »
- KELAS 12 IPA 3 LIHAT INI: EKSPERIMEN TITIK BEKU LARUTAN UREA & KEMURNIAN UREA RABU, 26 AGUSTUS 2015
XII IPA 3
BalasHapusAgnes Cherine V (01)
Andy (02)
Celvin Sim (03)
Christian F (04)
Cynthia Monica (05)
Cara kerja :
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan.
2. Masukkan air secukupnya ke gelas plastik.
3. Beri label pada gelas plastik yang akan diisi larutan urea.
4. Ambil beberapa sendok teh urea masukkan ke gelas plastik, tambahkan air secukupnya.
5. Lakukan hal yang sama pada gelas II dan III seperti pada cara kerja no.3.
6. Ukur suhu awal dengan termometer.
7. Masukkan es batu yang telah dipecahkan ke dalam baskom, lalu tambahkan garam.
8. Letakkan semua gelas plastik ke dalam baskom berisi garam dan es batu.
9. Perhatikan dan catat, kapan zat yang diuji mulai mengkristal (menit ke berapa), titik bekunya gunakan termometer.
Terima kasih sudah mencoba merancang percobaan Anda.
HapusSaran:
1. Ukur terlebih dahulu suhu awal air murni (pelarut) pada saat mem beku. (lakukan sebelum Anda mengerjakan point 2).
2. Ukur suhu es + garam sebagai cairan pendingin.
XII IPA 3
BalasHapusNikolas Pasaribu (21)
Prajna Vimala Ningrum (22)
Steven (23)
Valencia (24)
Venny Adella (25)
Cara Kerja:
1.Menyediakan alat dan bahan yang diperlukan.
2. Memasukan air mineral kedalam wadah gelas plastik sejumlah x ml
3. Menakar 1 sdt urea mrek A, B, C. Kemudian memasukan ke dalam wadah gelas plastik yang berbeda dan tambahkan air sejumlah x ml. ( takaran air dan urea sama untuk setiap gelasnya)
4. Memberi label sebagai penanda larutan.
5. Memasukan es batu kedalam baskom dan menambahkan garam sebagai larutan pendingin
6. Meletakan gelas plastik yang berisi larutan urea kedalam baskom.
7. Memasukan termometer kedalamnya bersamaan ketika gelas di masukan ke dalam baskom berisikan es batu.
8. Mengatur stopwatch
9. Memerhatikan waktu dan suhu pada saat proses pembekuan berlangsung
10. Bila larutan tidak juga membeku (dalam waktu yang terlalu lama +- 15-20 menit) berikan tambahan air pada setiap larutan dengan takaran yang sama (1 sdm)
Mohon menulis dengan nama Anda ya ....
HapusTerima kasih sudah mencoba merancang percobaan Anda.
HapusSaran:
1. Ukur terlebih dahulu suhu awal air murni (pelarut) pada saat mem beku. (lakukan pada point 2).
2. Ukur suhu es + garam sebagai cairan pendingin.
Selamat bekerja
Venny Adella XII IPA 3
HapusMaaf bu, sebelumnya saya sudah mencoba menggunakan
"Komentar Sebagai" dengan pilihan "Nama/URL", tapi postingan komentar tidak mau terpost terus (baik menggunakan Handphone ataupun komputer), jadi saya menggunakan ID blog dari sepupu saya untuk mengirim komentar ini.
Terimakasih untuk sarannya :)
XII IPA 3
BalasHapusVien Audrey The (26)
Vionie Laorensa (27)
Widyana Stefanie (28)
Wilsen Hartanto Lim (29)
Winston Wiwa Soetijoso (30)
Yusuf Sidharta (31)
Cara Kerja:
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan.
2. Beri label kepada semua gelas plastik sebagai penanda.
3. Masukkan air mineral ke dalam gelas pertama.
4. Masukkan satu sendok teh urea kode A ke dalam gelas kedua.
5. Masukkan satu sendok teh urea kode B ke dalam gelas ketiga.
6. Masukkan satu sendok teh urea kode C ke dalam gelas keempat.
7. Campurkan beberapa sendok teh air sebagai pelarut ke gelas berisi urea sehingga volume larutan sama untuk semua gelas.
8. Ukur temperatur mula-mula tiap larutan dengan termometer dan catat semua temperatur tersebut. Biarkan termometer berada di dalam gelas.
9. Masukkan es batu yang telah dipecah ke dalam baskom dan taburi dengan garam sehingga es tidak akan mudah mencair.
10. Letakkan seluruh gelas yang berisi larutan ke dalam baskom.
11. Perhatikan saat dimana larutan dalam tiap-tiap gelas akan mulai membeku. Catat tiap-tiap temperatur dimana setiap larutan tersebut membeku dan waktu-waktu pembekuan tiap larutan.
Terima kasih sudah mencoba merancang percobaan Anda.
HapusBagus !
Saran:
1. Ukur terlebih dahulu suhu awal air murni (pelarut) pada saat mem beku. (saat Anda kerjakan point 3).
2. Ukur suhu es + garam sebagai cairan pendingin.
Terima kasih.
XII IPA 3
BalasHapusEdeline Tandri
Dheo Febri Valentino
Derry Kolim
Edwen Huanggara
Fernando
Cara Kerja:
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan.
2. Masukkan 3 jenis urea yang berbeda ke masing-masing gelas plastik menggunakan sendok teh dengan takaran yang sama. Lalu beri air sebagai pelarut ke masing-masing gelas plastik dengan takaran yang sama juga.
3. Masukkan air mineral ke dalam gelas plastik dengan volume yang sama seperti ke 3 larutan urea.
4. Beri label pada masing-masing gelas sebagai penanda.
5. Ukur suhu mula-mula pada tiap larutan dengan termometer lalu catat semua suhunya.
6. Masukkan es batu ke dalam baskom lalu taburi garam agar es batu tidak mudah mencair.
7. Siapkan stopwatch kemudian masukkan gelas-gelas plastik berisi larutan ke dalam baskom.
8. Perhatikan dan catat waktu dan suhu pada saat proses pembekuan terjadi.
Terima kasih sudah mencoba merancang percobaan Anda.
HapusSaran:
1. Ukur terlebih dahulu suhu awal air murni (pelarut) pada saat mem beku. (lakukan sebelum Anda mengerjakan point 2).
2. Ukur suhu es + garam sebagai cairan pendingin.
Selamat bekerja.
XII IPA 3 -16
BalasHapusJennifer(16)
Jessica (17)
Kevin Fausta (18)
Monica Christine(19)
Nathanael (20)
cara kerja:
1. Siapkan gelas aqua (10) , Urea A,B,C , air aqua , sendok teh (5).
2. Pada gelas pertama diisi dengan 1 sdt air aqua.
3. Pada gelas kedua diisi dengan 1 sdt urea A + 1 sdt air aqua.
4. Pada gelas ketiga diisi dengan 1 sdt urea B + 1 sdt air aqua.
5. Pada gelas keempat diisi dengan 1 sdt urea C + 1 sdt air aqua.
6. Berikan label pada masing-masing gelas sesuai dengan isi agar tidak tertukar.
7. Siapkan baskom , garam kasar, es batu , termometer, stop watch , kamera hp serta serbet.
8. Es batu dimasukkan dalam baskom dan ditambahkan garam kasar agar es batu tetap membeku atau tetap dingin.
9. Masukkan gelas pertama , kedua , ketiga , keempat ke dalam baskom yang berisi es batu tadi.
10. Hitung waktu pengkristalan dengan menggunakan stopwatch dan titik bekunya dengan menggunakan termometer.
11. Kemudian difoto utnuk didokumentasikan.
12. Setelah selesai melakukan praktek , meja lab dibersihkan dengan menggunakan serbet hingga bersih sebagaimana awal sebelum memulai praktek.
Bagus, rancangan Anda prosedural.
HapusSelamat bekerja
Indah
BalasHapusXII IPA 3
Handrian (11)
I Made Arya Dwipa (12)
Indah Wulan Utama (13)
Ivan Gerarldo Situmorang (14)
Ivone Jocelin (15)
Cara Kerja :
1. Mempersiapkan semua alat dan bahan yang diperlukan untuk praktek.
2. Mempersiapkan gelas plastik untuk urea dan air mineral .
3. Memberi label pada gelas plastik untuk urea jenis A, B, C dan untuk air mineral.
4. Memasukkan air mineral ke dalam gelas plastik yang berlabel air mineral sebanyak yang diperlukan.
5. Ambil beberapa sdt urea dan masukkan ke dalam wadah gelas plastik A, B, C lalu tambahkan air sebanyak yang diperlukan.
6. Ukurlah suhu awal dengan menggunakan termometer dan catatlah.
7. Mengambil baskom yang telah dimasukkan es yang telah dipecahkan dan telah ditambahkan garam sebagai pendingin.
8. Meletakkan semua gelas plastik ke dalam baskom.
9. Mengatur stopwatch untuk melihat kapan larutan mulai mengkristal.
10. Setelah larutan mulai mengkristal ukurlah titik beku menggunakan termometer.
11. Lalu catatlah semua hasil praktek ( waktu mulai membeku, titik beku larutan).
Terima kasih sudah mencoba merancang percobaan Anda.
HapusSaran:
1. Ukur terlebih dahulu suhu awal air murni (pelarut) pada saat mem beku. (lakukan sebelum Anda mengerjakan point 4).
2. Ukur suhu es + garam sebagai cairan pendingin.
3. Masukkan termometer ke dalam cairan yang akan diukur sejak awal cairan mulai dibekukan.
Terima kasih.
Pada waktu 09.58 chat box tidak muncul,,absen 11-15 12 ipa 3
BalasHapusAir mineral titik beku 0 C pada waktu 11 menit penurunan titik beku 30 C
Urea kode a titik beku -5C pada waktu 3 menit 20 detik penurunan titik beku 35c
Urea kode b titik beku -2c pada waktu 1 menit 53 detik penurunan titik beku 32c
Urea kode c titik beku -3c pada waktu 1 menit 41 detik penurunan titik beku 33c
Terima kasih
Baik.
HapusLain kali antisipasi dengan second problem solving ya.
Untuk penurunan titik beku (check kembali) benarkah di angka di atas 30???
Terima kasih.
Terima kasih Bu.
HapusLain kali kami akan mengantisipasinya agar tidak terjadi lagi.
Dan untuk penurunan titik beku kami telah menghitungnya kembali dan tidak di atas 30 terima kasih.